Jumat, 20 Januari 2023

Bolg

 Pertemuan ke-5

Narasumber : Dail Ma'ruf, MPd

Moderator    : Purbaningsih KS, Spd


Pada pertemuan kali ini narasumber mengupas tentang blog. Saya sendiri sejujurnya jarang memakai blog sebagai sarana menulis. Saya memiliki blog tahun 2015 dengan alasan hanya coba-coba ikut-ikutan trend blogger. Setelah itu lupa cara memakainya dan tidak pernah dibuka sama sekali dan baru dibuka setelah mengikuti KBMN inu. Maafkan diriku yang sangat gaptek ini. 

Menurut narasumber, blog pertama kali diperkenalkan oleh Jhon Barger pada tahun 1998. (Ehmm..tahun ini saya baru lulus SMA dan belum bisa mengetik pakai komputer). Blog adalah website yang bersifat personal memuat opini personal dan hal-hal lain untuk mengaktualisasikan diri menjabafkannya pada komunitas globe. Banyak para blogger sukses dan mengIndonesia bahkan mendunia. Selain itu sisi positive menjadi blogger adalah dapat menghasilkan cuan. Salah satu blogger terkenal dan saya kagumi adalah Raditya dika yang menempati posisi ke-2 blogger terkenal di Indonesia.

Ada 12 jenis blogger, antara lain : 

1. Blog pendidikan

2. Blog sastra

3. Blog pribadi

4. Blog perjalanan

5. Blog riset

6. Blog hukum

7. Blog media

8. Blog agama

9. Blog bisnis

10. Blog bertopik

11. Blog kesehatan

12. Blog politik

Demikian resume saya yang sangat terlambat untuk disetorkan, maafkan y...

Salam semangat selalu...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar